9/30/15

Apakah Domain Berbayar berpengaruh terhadap Adsense ?

Apakah anda penah berkunjung kedalam blog yang memiliki domain berbayar seperti .com, .co.id dan lainnya ? Jika anda pernah, jangan merasa putus asa apalagi iri. Jangan menganggap domain berbayar itu sangat penting bagi kelangsungan dan masa depan blog anda. Silahkan dibaca artikel ini sampai habis agar anda tau...


Blog pada dasarnya dilihat keistimewaannya oleh pengunjung dari konten atau artikel yang anda ciptakan, bukan domain, template atau gadget yang ada. Pengunjung yang merasakan manfaat dari suatu blog, akan betah berlama-lama dan akan kembali lagi mengunjungi blog anda jika blog anda tersebut memang sangat bermanfaat bagi mereka. Yang menjadi pertanyaan berikutnya adalah, apakah domain berbayar itu sangat berpengaruh terhadap Adsense anda ?

Domain berbayar atau Premium Domain itu adalah pelengkap dalam sebuah blog yang sudah berhasil di tengah jalan, dalam artian, jika blog anda sudah terkenal dan memiliki pengunjung yang stabil, sudah layak blog anda itu menggunakan domain berbayar. Namun jika belum, lupakan saja domain berbayar tersebut.

Blog dengan domain berbayar akan kelihatan profesional dimata pengunjung, karena anda apapun yang anda tulis didalam blog anda itu, kebenarannya sudah pasti tidak diragukan lagi, karena anda sudah dianggap sebagi blogger profesional yang menghabiskan waktu untuk menulis dan menulis tulisan yang bermanfaat dan memiliki daya jual yang tinggi.

Namun bagi anda pemula, jangan terburu-buru untuk mengganti domain anda, ciptakanlah blog dengan konten yang banyak dan bermanfaat terlebih dahulu, dan setelah usia blog berusia 6 bulan, anda sudah bisa daftarkan di Adsense. Perhatikan jumlah pengunjung anda apakah masih sedikit ? jika sudah mencapai 1000 pageviews perhari, maka anda bisa menggunakan domain berbayar. Namun itu tidak mempengaruhi penghasilan Adsense anda juga loh. Utamakan kualitas dibandingkan tampilan blog, karena pengunjung menginginkan tulisan yang bbermanfaat.

Demikianlah pembahasan ini, semoga bermanfaat.